Resep: Ayam Panggang Kecap

Udah 2 minggu lebih anak lanangku batuk pilek tak kunjung sembuh. Pileknya sih nggak parah-parah amat, tapi batuknya ituloh.. Mana temen2nya di sekolah pada batuk pilek. Yaweslah, tular-tularan..

So, salah satu usahaku supaya anak lanang batuknya nggak tambah parah adalah dengan tidak memberikan makanan yang digoreng. Alhasil, mumetlah awak.. Untuk tumisan, minyak goreng yang biasanya bisa diganti dengan minyak zaitun. Minyak zaitun nggak nempel di tenggorokan (atau kerongkongan ya), jadi amanlah buat anakku. Tapi kalo ayam/ikan goreng, mosok pake minyak zaitun juga.. Lak ya bangkrut..

Eniwei.. Kemaren aku beli ayam 1 ekor. Pusing deh akika mau dibuat apa. Setelah baca-baca buku dan majalah resep koleksi dan juga browsing, kayaknya bikin ayam panggang oke jg. Dan jadilah aku memutuskan untuk mencoba resep milik mbak Endang, pemilik blog Just Try And Taste. Tapi ada beberapa perbedaan dengan resepnya mbak Endang.

Pertama, di resep mbak Endang aslinya ayam panggangnya pedas, aku nggak pake cabe. Biar anak lanangku mau makan. Kedua, kalo mbak Endang ayamnya utuh, aku ayamnya dipotong-potong. Ketiga, bahannya ada yang beda dikit menyesuaikan dengan seleraku. Hihihihi…

Oh ya, sebelumnya, maafkeun gambarnya nggak cantik..

Ayam Panggang Kecap

Ayam Panggang Kecap

Bahan :

  • 1 ekor ayam negri, bersihkan di air mengalir, sisihkan
  • 5 lembar daun salam
  • 6 lembar daun jeruk
  • 4 batang serai ukuran kecil, ambil bagian putih, memarkan
  • 3 ruas lengkuas, keprek
  • 1 sdm gula merah, disisir
  • 2 sdt garam
  • 600 ml air
  • 6 sdm kecap manis

Bumbu Halus:

  • 5 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 1 sdt ketumbar
  • ¼ sdt merica
  • ¼ sdt jintan
  • 2 ruas kunyit
  • 1 ruas jari jahe (khusus jahe patokannya jari, jahe nggak jelas ruasnya)

Cara Memasak:

  1. Masukkan ayam, bumbu halus, daun salam, daun jeruk, serai, lengkuas, gula merah, garam, 3 sdm kecap dan air ke dalam wajan. Rebus ayam sampai airnya hampir kering.
  2. Pindahkan ayam ke dalam loyang (gunakan loyang teflon jika ada) dan panggang dalam oven dengan suhu 180ºC selama 20 menit sambil sesekali dioles dengan sisa rebusan ayam yang dicampur dengan 3 sdm kecap manis.
  3. Keluarkan dari oven, biarkan agak dingin dan hidangkan.

Ayam hasil panggangannya tadi hitam, lengket dan manggil-manggil minta dimakan. Cuman pas ada beberapa bagian ayam yang agak pahit karena kena kecap yang rada gosong di loyangnya. Untung tadi aku cuman manggang beberapa potong ayam. Kayaknya besok pas manggang sisanya, suhunya mau aku turunin jadi 150º-160º. Waktu manggangnya jadi sedikit lebih lama, mungkin nambah 5 menit.

Eniwey, silahkan dicoba. Nggak rugi! ^^v

Leave a comment